Sejak tanggal 3 september lalu, dunia blogger indonesia dikejutkan dengan perubahan domain dari
blogspot.com menjadi
blogspot.co.id blog saya pun tidak luput dari perubahan yang dilakukan oleh pihak google ini.
Namun jika kita perhatikan perubahan google ini, sebenarnya domain blog kita masih tetap menggunakan domain blogspot.com atau perubahan domain blogspot ini hanya sebatas perubahan yang terjadi pada geographic pengakses blogspot atau pengalihan redirect country.
Karena hal ini resmi dari pihak google saya sih tidak terlalu menanggapinya, toh perubahan ini pasti sudah direncanakan oleh pihak google dan tentunya google tidak melakukan tindakan yang asal-asalan. Namun dampak negatifnya juga tentu ada, alexa rank blog kita juga pasti akan membengkak, maka dari itu pada hari ini saya akan membagikan tutorial
Cara Mengubah atau mengembalikan domain Blogspot.co.id menjadi blogspot.com. Ok kita langsung saja ke tutorialnya
1. Login ke blog kalian
2. Klik menu template
3. Klik
Edit HTML
4. Cari kode
<head> , lalu tambahkan kode script di bawah ini tepat di bawah kode
<head> lalu klik simpan template
<script type="text/javascript">
var blog = document.location.hostname.split(".");
if (blog[blog.length - 1] != "com") {
var ncr = "http://" + blog[0] + ".blogspot.com/ncr";
window.location.replace(ncr + document.location.pathname);
}
</script>
Dan selesai. Nah untuk masalah penambahan
script redirect custom domain ini google belum mempermasalahkannya. Namun apabila google mulai merubah aturan mainnya sebaiknya kalian hapus script tersebut untuk menghindari masalah. Disini google adalah boss kita, sehingga kita harus selalu menaati peraturan-peraturan yang telah disediakan google, apabila kita melanggar tentunya blog kita akan dikucilkan oleh mesin pencari google dan itu akan sangat berdampak besar pada visitor atau pengunjung blog kita.
Ok mungkin itu saja artikel yang dapat saya bagikan pada hari ini, kurang lebihnya mohon maaf. Apabila ada pertanyaan silahkan berkomentar di bawah. Jangan lupa baca juga artikel
Cara Mengetahui Harga Sebuah Website Atau Blog. Semoga artikel
cara merubah domain blogspot ini berguna, sekian dan terimakasih